Manfaat Buah Rosella Yang Kaya Akan Antioksidan

Apakah Anda tahu apa itu rosella? Pasti sebagian dari Anda tahu apa itu rosela. Biasanya rosella ini diolah menjadi produk teh herbal yang memiliki banyak manfaat. Rosella sendiri merupakan tanaman Hibiscus Sabdariffa yang banyak tumbuh di negara tropis dan subtropis, Afrika Utara, Indonesia dan Asia Tenggara lainnya.

 

Rosella sendiri memiliki banyak kandungan nutrisi yang berperan penting untuk menjaga kesehatan tubuh. kandungan tersebut berupa karbohidrat, protein, kalsium , zat beso, magnesium, kalium, vitamin A, vitamin C, dan berbagai kandungan lainnya. Lantas apa saja manfaat dari buah rosella ini?

Berikut ini manfaat dari rosella yang dapat Anda ketahui:

  • Sebagai sumber antioksidan bagi tubuh

Senyawa fenolik yang terkandung di dalam rosella yang sudah diolah menjadi teh ini memiliki peran sebagai antioksidan yang menyehatkan tubuh.ย  Seperti yang diketahui, antioksidan ini dapat bermanfaat untuk mencegah radikal bebas agar tidak masuk ke dalam tubuh. sehingga tubuh Anda tidak mudah terserang penyakit.

 

Selain itu, antioksidan tersebut juga dapat melawan bakteri dan virus yang ada di dalam tubuh. Bukan hanya itu saja, antiokasidan tesebut juga baik untuk kecantikan yang mana dapat mencegah penuaan dini.

  • Membantu menurunkan tekanan darah

Salah satu manfaat rosella yang paling populer adalah mampu dalam menurunkan tekanan darah dalam tubuh. Ekstrak dalam rosella ini mampu menurunkan tekanan darah pada penderita sindrom metabolik.

 

Scroll to Top