Belakangan ini banyak yang tahu tentang khasiat daun seledri untuk kesehatan tubuh sehingga banyak pula yang mulai mengkonsumsi. Tidak hanya sebagai pelengkap masakan, daun seledri juga cocok untuk jus dicampur dengan bayam, buah atau perasan lemon. Bisa juga dibuat minuman segar dengan mencampurkan daun seledri, daun ketumbar dan gula ke dalam gelas, lalu ditambah perasan lemon/soda.
Manfaat Daun Seledri untuk Kesehatan Tubuh
Seledri adalah tanaman yang memiliki banyak manfaat baik biji, batang maupun daunnya bisa dimanfaatkan. Berikut ini beberapa manfaat atau khasiat seledri untuk menjaga kesehatan tubuh Anda.
- Membantu mencegah dan memperbaiki kerusakan sel karena mengandung antioksidan tinggi, juga bersifat anti inflamasi dan anti bakteri
- Membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh untuk mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke
- Bagi penderita hipertensi, daun seledri dapat membantu menurunkan tekanan darah
- Baik untuk organ hati dan dapat mencegah dehidrasi
- Baik untuk lambung, mencegah maag dan melindungi saluran pencernaan.
Banyak sekali khasiat daun seledri, bahkan juga bisa digunakan untuk mengusir nyamuk. Hal ini menurut penelitian dari penggunaan gel pengusir nyamuk yang mengandung ekstrak seledri, bisa bertahan 4 jam lebih.